(Surakarta, 22/02/2020) Pemanfaatan Aplikasi E-Book Kurikulum 13 (K-13) diadakan di Kampus 2 Politeknik Indonusa Surakarta. Peserta dari kegiatan ini adalah Waka Kurikulum SMA dan SMK dari Surakarta, Wonogiri, Semarang, Karanganyar, Sukoharjo, Pacitan, Boyolali, Ngawi, Klaten, Trenggalek, Tulungagung dan Sragen. Jumlah sekolah yang hadir dalam kegiatan ini adalah 48. Manfaat yang didapatkan jika menggunakan E-Book antara lain : E-book membantu Guru dalam mengefektifkan dan mengefisienkan waktu pembelajaran. E-book yang berupa data digital sangat mudah untuk dibawa dalam banyak file, sehingga Guru tidak kehabisan bahan belajar untuk peserta didik. E-book dapat mengurangi beban Guru dalam menyajikan informasi, informasi yang diberikan melalui E-book lebih konkret .Guru akan lebih mudah mencari sumber materi pelajaran atau menambah referensi sumber belajar.